Cara Rekam Layar di Laptop – Buat kamu yang suka bermain game atau membuat video tutorial. Tentunya akan merekam layar laptop atau komputer dengan kualitas yang bagus, agar videonya jadi lebih baik dan bagus saat ditonton.
Merekam layar menjadi hal yang sangat penting bagi sebagian orang, mereka merekam aktifitas yang sangat penting dan akan mengunggah aktivitas tersebut sebagai hiburan atau konten. Kebanyakan seorang gamer profesional dan streamer melakukan hal ini dengan menunjukkan hasil rekam layar tersebut ke penonton.
Tapi apakah kamu tahu cara rekam layar laptop? Kebanyakan orang bingung cara rekam layar laptop, kadang mereka merekam layar tersebut menggunakan smartphone. Padahal ada aplikasi-aplikasi tertentu yang bisa kamu gunakan untuk rekam layar laptop, bisa dari aplikasi yang disediakan oleh OS sendiri atau menggunakan aplikasi luar.
Aplikasi-aplikasi tersebut dibuat secara gratis agar mempermudah kamu dalam memakainya. Nah, untuk membantu kamu dalam merekam layar pada laptop, kami akan memberikan beberapa daftar aplikasi yang bisa digunakan untuk rekam layar dengan sangat mudah dan gratis. Untuk itu ikuti terus artikel ini!
Cara Rekam Layar di Laptop dengan Mudah
1. Xbox Game Bar
Cara rekam layar laptop dengan mudah adalah menggunakan fitur Xbox Game Bar pada windows. Kamu tidak perlu repot-repot untuk menggunakan aplikasi luar, karena Xbox Game Bar sudah tersedia di sistem operasi windows sendiri.
Cara merekamnya sangat mudah:
- Klik “Windows” di pojok kiri bawah layar
- Cari atau ketikkan “Xbox Game Bar” kemudian diklik
- Di bagian atas layar akan muncul ikon. Untuk merekam layar, klik ikon webcam yang ada di sebelah ikon volume, kemudian klik “Capture”
- Kemudian akan muncul beberapa opsi, untuk merekam nya pilih “Start Recording”
- Jika ingin menghentikannya klik “Stop Record”
2. Windows + Alt + R
Cara ini bisa kamu lakukan untuk merekam layar pada sistem operasi windows. Untuk langkahnya sendiri sebagai berikut:
- Tekan tombol “Window + Alt + R”
- Akan muncul fitur perekaman layar dan otomatis akan merekamnya
- Jika sudah tinggal klik “Stop Record” dan hasilnya akan otomatis tersimpan
3. Microsoft Stream
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi tambahan untuk merekam layar laptop yaitu dengan menggunakan aplikasi Microsoft Stream. Untuk merekam layar laptop sebagai berikut:
- Pilih Create – Record screen
- Klik “ Allow Microsoft Stream ” untuk memakai kamera dan microphone pada laptop
- Kemudian klik ikon webcam dan microphone pada layar
- Klik “Record” untuk memulai rekam layar
- Kamu bisa memilih seluruh layar atau halaman situs yang dibuka, jadi pilih terlebih dahulu layar mana yang harus direkam
- Jika ingin berhenti klik “Pause” dan klik “Next” untuk melihat hasil video tersebut
4. OBS Studio
Cara rekam layar selanjutnya adalah menggunakan aplikasi OBS Studio. Aplikasi ini sudah banyak sekali digunakan oleh streamer terkenal dan pihak lainnya. Yang menjadi keunggulan dari aplikasi ini adalah karena bisa langsung di bagikan ke Youtube. Twitch hingga Facebook. Untuk menggunakan aplikasi ini sebagai berikut:
- Buka OBS Studio
- Pilih menu “Sources” lalu klik ikon “+” pada bagian bawah layar
- Kemudian klik “Display Capture” , ketikkan judul video sesuai keinginan
- Klik “Start Recording” untuk memulai rekam layar
- Jika sudah selesai klik “ Stop Recording” dan video tersebut akan tersimpan otomatis
5. Awesome Screenshot
Untuk aplikasi selanjutnya bisa memakai Awesome Screenshot. Aplikasi ini tersedia di Web Store pada Chrome. Untuk caranya sendiri sebagai berikut:
- Buka Awesome Screenshot
- Kemudian akan muncul pilihan desktop, this tab, dan cam only
- Jika sudah klik “Start Recording” untuk memulai rekam layar
- Untuk menghentikannya klik “ Stop” lalu hasilnya akan tersimpan di laptop
6. Loom
Sama dengan Awesome Screenshot, Loom juga tersedia di Web Store. Jika sudah memiliki Loom ikuti langkah berikut untuk merekam layar:
- Untuk menggunakannya terlebih dahulu login dengan akun Gmail
- Klik “Try Out Recording”, pada bagian bawah
- Disitu ada fitur untuk mengatur video sesuai keinginan, mau merekam dengan screen dan camera, screen only atau camera only
- Klik “ Start Recording” untuk memulainya
- Jika sudah selesai tinggal klik “ Stop” dan video akan tersimpan
Itu saja hal yang bisa kami sampaikan mengenai cara rekam layar laptop, semoga dapat membantu dan terima kasih.
Jika kamu punya laptop bekas yang tidak terpakai atau mau dijual, bisa langsung jual ke nomor wa 085333000861, atau kunjungi situs tritop.co.id.