Cara SS di Laptop – Pernah lihat momen penting, scene, game atau apapun yang menarik saat bermain laptop dan ingin mengabadikannya menjadi gambar tapi tidak tahu caranya? Biasanya orang bermain game ingin mengambil momen penting dan dibagikan ke teman.
Nah, mengambil tangkapan layar atau screenshot(ss) pada layar laptop itu bisa dilakukan dengan mudah, tanpa menggunakan aplikasi tambahan atau dengan aplikasi tambahan juga bisa.
Untuk itu kami akan bagikan cara ss di laptop dengan mudah dan cepat dengan cara manual dan memakai aplikasi tambahan
Cara SS (Screenshot) di Laptop
1. Menggunakan Tombol Print Screen (PrtSc SysRq)
Cara ss di laptop pertama adalah menggunakan tombol PrtSc SysRq. Tangkapan layar tidak akan langsung di simpan di berkas tetapi hanya di salin ke clipboard. Oleh karena itu kamu harus membuka aplikasi yang disediakan windows seperti paint atau menggunakan microsoft word. Paste di salah satu aplikasi tersebut kemudian simpan ke berkas yang diinginkan.
2. Menggunakan Tombol Alt + PrtSc SysRq
Sama dengan yang sebelumnya pilih momen yang mau di ss kemudian tekan tombol Alt + PrtSc SysRq, setelah selesai buka aplikasi editor seperti paint atau aplikasi lainnya seperti photoshop dan lainnya. Setelah itu kamu tinggal simpan saja, jika mau di crop atau di edit lagi silahkan saja.
3. Menggunakan Tombol Windows key + PrtSc SysRq
Tombol untuk cara ss selanjutnya adalah Windows Key + PrtSc SysRq. Dengan menekan tombol tersebut layar akan redup sebentar kemudian gambar akan langsung tersimpan di galeri pictures secara otomatis. Lebih cepat daripada yang sebelumnya kan.
4. Menggunakan Tombol Windows Key + Shift + S
Ketika tombol Windows key + Shift + S di tekan layar akan redup kemudian petunjuk mouse laptop berubah. Kamu dapat menarik kursor pada gambar yang diinginkan. Tampilan gambar tersebut hanya akan di salin ke clipboard, untuk menyimpan gambarnya kamu tinggal membuka aplikasi tambahan seperti paint, lalu simpan ke berkas yang diinginkan.
Nah, cara ini hanya berlaku untuk windows 10 versi terbaru, jika kamu masih menggunakan windows lama maka segeralah upgrade ke yang terbaru.
5. Menggunakan Tombol Logo Windows + Volume Turun
Jika kamu memakai perangkat Microsoft Surface, kamu bisa menggunakan tombol fisik untuk menangkap layar pada laptop. Mirip dengan cara ss di ponsel atau tablet lain. Untuk melakukannya kamu tinggal tahan tombol sentuh logo windows di bagian bawah layar surface dan tekan tombol volume turun fisik di sisi tablet. Layar akan redup sebentar dan hasilnya akan secara otomatis tersimpan di berkas pictures.
6. Menggunakan Game Bar
Untuk cara selanjutnya adalah dengan menggunakan game bar. Kamu bisa menangkap layar pada saat bermain game atau tidak.
Caranya adalah dengan menekan tombol windows + G untuk memunculkan game bar, selanjutnya kamu dapat mengklik tombol screenshot di game bar atau menggunakan pintasan keyboard default tombol windows + alt + PrtSc SysRq untuk mengambil layar penuh.
Untuk mengatur pintasan keyboard screenshot game bar, kamu bisa pergi ke menu pengaturan, pilih shortcuts dan disana banyak keterangan tentang shortcut-shortcut yang ada.
7. Menggunakan Snipping Tool
Aplikasi ini dapat menangkap layar dengan format yang lebih fleksibel seperti persegi panjang, windows yang aktif saja atau layar penuh.
Cukup klik Windows + Shift + S dan kamu langsung bisa mulai memilih area yang diinginkan. Snipping tool tidak secara langsung menyimpan tangkapan layar, kamu harus menyimpannya secara manual di aplikasi tersebut sebelum keluar. Jika sudah aplikasi ini akan secara otomatis menyalin tangkapan layar ke clipboard.
8. Menggunakan Aplikasi Tambahan Yaitu LightShot
Lightshot merupakan opsi yang bagus untuk menangkap layar, karena mudah dan kamu bisa menyesuaikan area mana yang kamu inginkan.
Nah, itulah beberapa cara ss di laptop dengan cara manual atau menggunakan aplikasi tambahan. Tinggal pilih yang manapun sama saja.
Sebagai informasi tambahan, jika memiliki laptop bekas mau dijual bisa langsung hubungi kami di nomor wa 085333000861, bisa juga lewat situs tritop.co.id.