Aplikasi Editing Audio PC Terbaik – Editing Audio merupakan sebuah proses perbaikan atau pengubahan kualitas suara yang telah melalui proses rekaman. Hasil audio / suara yang sudah direkam akan disempurnakan melalui proses editing audio, untuk menghasilkan kualitas suara yang lebih bagus dan nyaman untuk didengar.
Ada dua proses editing yang biasa digunakan yakni proses penyempurnaan tempo dari instrument atau alat music sudah dimainkan dan di rekam. Dan memperbaiki atau menyempurnakan hasil vocal yang sudah melalui proses rekaman.
Editing Audio sangat diperlukan untuk vocal, music, dan lain sebagainya, terutama jika kalian bekerja di industri music.
Sudah banyak aplikasi editing audio yang bisa kalian gunakan baik di PC atau di HP dengan kualitas editing yang baik. Berikut kami akan membahas Aplikasi Editing Audio PC Terbaik Saat ini.
Aplikasi Editing Audio PC Terbaik
Saking banyaknya Aplikasi Editing Audio tentunya membuat kita bingung untuk menentukan aplikasi mana yang baik dan sesuai dengan keperluan kita. Oleh karena itu kami akan merekomendasikan Aplikasi Editing Audio PC terbaik yang bisa kalian coba dan gunakan.
1. Adobe Audition
Yang pertama ada Adobe Audition masih dengan produk Adobe yang merupakan salah satu vendor editing terbaik, salah satunya ialah Adobe Audtion.
Banyak fitur fitur yang menarik dan berkualitas yang di sediakan software ini mulai dari mixing, auto ducking, hingga multitrack editing. Adobe Audition sering digunakan oleh kalangan pro editor untuk memperindah suara yang telah dihasilka.
Untuk menggunakan Adobe Audtion tidaklah gratis kalian harus berlannganan dan membayarnya. Jika kalian ingin mencobanya kalian bisa menggunakan trial dari aplikasi ini secara gratis selama tuju hari.
2. Audacity
Aplikasi ini juga sangat popular bagi pemula dan para profesioanal. Aplikasi ini sudah lama ada dan bisa dibilang terlama dibanding aplikasi editing audio lainnya. Meskipun aplikasini terbilang jadul namun dari segi kualitas masih sangat bisa diandalkan.
Penggunaannya yang mudah dan bisa di install di berbagai PC dengan Spec rendah sekalipun menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu fitur fitur yang disediakn cukup beragam seperti,impor dan ekxpor denga berbagai format, beragam effect editing, dan tentunya mendukung fungsi editing. Dan pengoperasian dari Audacity dengan full menggunakan keyboard.
3. OcenAudio
Jika kalian mencari Aplikasi Editing Audio PC terbaik dengan tampilan yang sederhana maka OcenAudio bisa kalian coba. OcenAudio sangat kompatibel bisa di install dan dijalankan di semua system operasi.
Dari segi pengoperasian, OcenAudio terbilang sangat mudah dan telah didukung fitur Virtual Studio Technoligy atau disebut VST.
Berbagai fitur menarik sudah tersedia di aplikasi ini seperti, spectrogram dan mampu mengedit audio yang kompleks. Untuk bisa menggunakan aplikasi ini kalian bisa mengunjungi WEB resminya.
4. Reaper
Reaper juga salah satu software terbaik dalam soal editing audio, meskipun secara tampilan masih kalah dengan Adobe Audition. Namun untuk kualitas hasil editing audio reaper masih bisa diandalkan.
Reaper menyediakan berbagai dukungan untuk beberapa trek,dengan multi-chanel hingga 64 saluran di setiap trek-nya.
Kelebihan lainya ialah mampu merekam Audio secara mono, stereo dan audio multikanal, dan mampu melakukan rekaman beberapa disk sekaligus untuk redundasi data. Aplikasi ini juga berbayar namun denga harga yang relative terjangkau.
5. Virtual DJ
Jika kalian suka dengan music EDM aplikasi ini sangat disarankan untuk kalian coba, beragam fitur DJ bisa kalian gunakan seperti mixing dan masih banyak lainnya.
Virtual DJ bisa kalian gunakan secara gratis atau berbayar, untuk versi berbayar kalian bisa mendapatkan, Virtual DJ Business atau Virtual DJ Pro.
6. Studio One Prime
Merupakan salah satu produk dari piranti profesioanal audio yakni PreSonus. Aplikasi ini bisa kalian gunakan secara gratis dan kompatibel di semua system operasi.
Aplikasi ini bisa digunakan untuk melakukan proses rekam FX chanel, multi – track dan merekam Virtual Instrumen.
Karena ini merupakan versi gratis tentunya ada kekurangan dari aplikasi ini, seperti fiturnya yang terbatas. Untuk bisa menggunakan semua fitur fiturnya kalian bisa menggunakan versi berbayarnya yakni Studio One Profesional atau Studio One Artist.
7. Hya – Wave
Aplikasi Editing Audio PC terbaik selanjutnya yang bisa kalian gunakan ialah Hya – Wave kelebihan dari aplikasi ini ialah digunakan secara online.
Bisa merekam Audio melalui mikrofon, control keyboard, serta drag & drop File Audio. Selain itu juga memiliki tampilan yang sederhana dan tidak ada menu menu yang rumit.
Selain mampu merekam audio Hya – Wave juga menyediakan berbagai effect, dan apliakasi ini bisa kalian gunakan secara gratis.
8. Power Sound Editor
Power Sound Editor memiliki fitur yang bisa dibilang mirip dengan Audacity. Fitur fitur yang disediakan juga menarik seperti, mengubah tempo, memotong lagu dan membuat rekaman, yang mempermudah kita dalam proses editing.
Yang paling menarik aplikasi ini bisa digunakan secara gratis dan sangat kompatibel. Meski begitu untuk hasil kualitas editing audio nya bisa di acungi jempol.
9. MP3 Cutter
Sesuai dengan namanya MP3 Cutter fungsi Editing nya lebih pada proses pemotongan, seperti memotong music, dan memotong suara dengan format audio lainnya tidak hanya untuk format MP3.
Kelebihan lainnya ialah mampu meng – Convert format audio dari yang satu ke yang lainnya. Dan aplikasi ini bersifat Online dan gratis.
10. Ashampoo Music Studio
Merupakan aplikasi editing audio yang hanya tersedia di system operasi windows yang penggunaannya sangat mudah dengan tampilan yang simple dan enak di pandang. Karena aplikasi ini memang di tujukan untuk pemula.
Meskipun tergolong editing audio yang mampu mengedit secara sederhana namun Ashampoo Music Studio hanya dilengkapi dengan fitur memotong atau menambahkan Audio. Karena tidak adanya fitur multi – track yang memadai.
Keunggulan dari aplikasi ini mampu menyempurnakan berbagai file audio dengan setingan basic dan efek yang cukup lengkap.
11. Amadeus Pro
Yang terahir di Aplikasi Editing Audio PC terbaik ialah Amadeus Pro yang satu ini sangat lengkap dan mendukung berbagai macam format seperti, MP3, AAC, AAIF, Wave, dan masih banyak lainnya.
Mampu melakukan editing audio multi – track yang mampu menyatukan berbagai klip Audio dengan sangat mudah, dan melakukan editing beberapa treck audio secara real time tanpa khawatir kualitas audio akan menurun atau rusak
Masih banyak lagi fitur fitur yang bisa digunakan seperti convert format audio, menerapkan berbagai efek suara, dan dilengkapi fitur denoising yang mampu membersihkan suara suara yang mengganggu.
Sayangnya Amadeus Pro hanya bisa digunakan di system operasi MacOS saja atau perangak MacBook dan sejenisnya.
Itulah daftar Aplikasi Editing Audio PC terbaik yang bisa kami rekomendasikan untuk kalian coba dan gunakan untuk Editing Audio agar kualitas suara jauh lebih bagus dan nyaman untuk didengar. Terimakasih untuk waktunya sudah menyimak artikel Aplikasi Editing Audio PC Terbaik. Oh iya bagi kamu yang punya laptop tapi mati bisa jual ke sini laptopmati.id / tritop.co.id sekalian kalau mau tanya-tanya bisa wa 085333222881 / 085333000861.